• Pemerintah
  • Data Perkembangan Kasus Covid-19 di Kota Cimahi Sepanjang Juni 2021, Bertambah 1.923 Kasus Positif Baru

Data Perkembangan Kasus Covid-19 di Kota Cimahi Sepanjang Juni 2021, Bertambah 1.923 Kasus Positif Baru

Di sepanjang bulan Juni 2021, Kota Cimahi mencatat penambahan 1.923 kasus positif terkonfirmasi. Sebanyak 21 kasus di antaranya meninggal dunia.

Penulis Sarah Ashilah3 Juli 2021


BandungBergerak.idSeperti kota-kota lain di Indonesia, Kota Cimahi juga mengalami kenaikan signifikan jumlah kasus Covid-19.

Merujuk situs Pusat Informasi Covid-19 Kota Cimahi, diakses Kamis (1/7/2021) pukul 11.00 WIB, di sepanjang bulan Juni terjadi penambahan 1.923 kasus positif terkonfirmasi. Jumlah ini amat signifikan, membuat jumlah total kasus terkonfirmasi positif di Kota Cimahi sejak hari pertama pandemi menjadi 7.879 kasus.

Di periode yang sama, tercatat penambahan 21 kasus meninggal dunia, membuat jumlah total selama pandemi menjadi 160 orang.

Situasi pandemi sepanjang Juni 2021 menunjukkan makin pentingnya penerapan protokol kesehatan secara lebih ketat oleh setiap pemangku kepentingan. Lebih dari biasanya, dibutuhkan kebijakan dan tindakan di lapangan yang efektif sekaligus berkeadilan. 

Editor: Redaksi

COMMENTS

//