• Pemerintah
  • Data Ketersediaan Tempat Tidur Covid-19 di Rumah Sakit Kabupaten Bandung Barat per 18 Juli 2021

Data Ketersediaan Tempat Tidur Covid-19 di Rumah Sakit Kabupaten Bandung Barat per 18 Juli 2021

Tersedia 76 unit tempat tidur Covid-19 berstatus kosong di RSUD Lembang, RS Daerah Cikalong Wetan, RSUD Cililin, dan RS Jiwa Provinsi Jawa Barat.

Penulis Sarah Ashilah18 Juli 2021


BandungBergerak.id - Pandemi Covid-19 yang masih jauh dari reda dan semakin mengkhawatirkan, membuat ketersediaan tempat tidur khusus covid-19 di sejumlah rumah sakit di Bandung Raya semakin menciut.

Merujuk Sistem Informasi Rawat Inap (Siranap) Kementerian Kesehatan, diakses Minggu (18/7/2021) pukul 10.00 WIB, terdapat lima rumah sakit di Kabupaten Bandung Barat yang menyediakan total 260 unit tempat tidur khusus bagi pasien Covid-19. Dari jumlah tersebut, tersedia 76 unit tempat tidur berstatus kosong yang bisa dimanfaatkan warga.

Ke-76 unit tempat tidur Covid-19 kosong itu berada di RSUD Lembang, RS Daerah Cikalong Wetan, RSUD Cililin, dan RS Jiwa Provinsi Jawa Barat. BandungBergerak.id mengonfirmasi ketersediaan tempat tidur kosong ini lewat panggilan telepon tapi tidak memperoleh tanggapan.

Informasi ketersediaan tempat tidur Covid-19 merupakan data dinamis yang terus berubah sepanjang waktu. Kondisi terkininya bisa dicek warga di situs resmi Sinarap Kemenkes di http://yankes.kemkes.go.id/app/siranap/. Warga yang membutuhkan informasi atau layanan terkait Covid-19, termasuk situasi kedaruratan, dapat menghungi pusat panggilan (call center) 119.

Editor: Redaksi

COMMENTS

//