Lolos Cek Poin Mudik dengan Bersepeda
Pelarangan mudik resmi berlaku mulai Kamis (6/5/2021) sampai 17 Mei 2021 mendatang. Namun pemudik ini lolos berkat mudik dengan sepeda dari Bandung menuju Garut.
Pelarangan mudik resmi berlaku mulai Kamis (6/5/2021) sampai 17 Mei 2021 mendatang. Namun pemudik ini lolos berkat mudik dengan sepeda dari Bandung menuju Garut.
BandungBergerak.id - Goten (28 tahun) tengah istirahat dalam perjalanan gowes melintasi jalur mudik di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menuju kampung halamannya di Garut, Kamis (6/5/2021), bertepatan dengan mulai berlakunya larangan mudik.
Sejak lebaran tahun 2020, jalur mudik memang sepi akibat pembatasan sosial pandemi Covid-19 di tahun pertama. Ini kali pertama dalam dua tahun terakhir saya melihat ada lagi pesepeda gowes mudik melintasi jalur selatan Jawa Barat.
Empat tas berbahan anti air menggantung di batang kanan kiri depan belakang sepedanya. Selain pakaian, ia juga membawa sekedar oleh-oleh untuk kerabat di kampung.
Goten melakukan gowes santai sambil tetap berpuasa. Pria ini menempuh perjalanan mudik naik sepeda tanpa hambatan saat melewati pos cek poin larangan mudik. Petugas memperbolehkan pesepeda ini menempuh perjalanan mudik ke kampung halamannya dengan waktu tempuh sekitar 12 jam.
Mungkin larangan mudik lebaran 2021 hanya untuk mereka yang menggunakan kendaraan bermotor. Atau mungkin juga pak polisi tidak tega memaksa putar balik pesepeda. Selamat berhari raya di kampung halaman, semoga tak ada penularan Covid-19 di sana.
Teks dan Foto: Prima Mulia
COMMENTS