Data Jumlah Rumah Sehat di Kecamatan Buah Batu Kota Bandung 2015-2020, Berkurang 10.231 Unit di Tahun 2019
Pada tahun 2019 jumlah rumah sehat di Kecamatan Buah Batu tercatat 11.753 unit. Dibandingkan tahun sebelumnya, terjadi pengurangan hingga 10.231 unit rumah sehat.
Penulis Sarah Ashilah23 Oktober 2021
BandungBergerak.id - Separuh hidup manusia akan dihabiskan di dalam rumah. Karena itu penting untuk membuat lingkungan rumah yang sehat sebagai penopang kualitas hidup penghuninya.
Syarat rumah sehat adalah ketersediaan sarana sanitasi yang baik, pencahayaan, ventilasi, sarana air minum dan kebutuhan domestik yang baik, serta pengelolaan sampah rumah tangga yang tepat.
Merujuk Profil Kesehatan Kota Bandung 2020, ada 341.037 rumah memenuhi syarat rumah sehat dari total 473.442 unit rumah yang tersebar di 30 kecamatan Kota Bandung. Secara kewilayahan persentase rumah sehat tertinggi ada di Kecamatan Antapani, yakni 93,54 persen atau sebanyak 14.504 unit rumah.
Baca Juga: Data Rumah Sehat di Kota Bandung 2014-2020, Masih Ada 132.405 Unit belum Berstatus Rumah Sehat di Tahun 2020
Data Kondisi Rumah Penduduk Miskin Kota Bandung 2019, Lebih dari 25 Ribu Keluarga tidak Punya Kamar Tidur
Walaupun persentase Antapani merupakan yang tertinggi di Kota Bandung, secara jumlah rumah sehat Kecamatan Buah Batu tercatat sebagai yang terbanyak. Menurut Profil Kesehatan Kota Bandung 2020, terdapat 18.268 unit rumah sehat dari total 21.187 unit rumah di kecamatan di bagian selatan Kota Bandung ini.
Data menunjukkan jumlah rumah sehat di Buah Batu terus bertambah dari tahun 2015 hingga 2018. Pada tahun 2018 itu, tercatat jumlah rumah sehat terbanyak, sebelum anjlok di tahun berikutnya.
Pada tahun 2019 jumlah rumah sehat di Kecamatan Buah Batu sebanyak 11.753 unit. Dibandingkan tahun sebelumnya, terjadi pengurangan hingga 10.231 unit rumah sehat.
Jumlah rumah sehat di Buah Batu diketahui kembali bertambah di tahun pagebluk 2020.