Pandemi Covid-19 Bandung Raya: Kasus Positif Aktif Kabupaten Bandung Lebih dari 1.000 Orang
Anak-anak di klaster Cibogo, Lembang, ikut tertular. Penularan Covid-19 diperparah rendahnya penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Penulis Iman Herdiana9 Juni 2021
BandungBergerak.id - Penambahan kasus baru pandemi Covid-19 Bandung Raya terjadi setiap harinya. Total terdapat 49.590 orang terkonfirmasi positif Covid-19, sejak awal pandemi sampai data terakhir dimutakhirkan Selasa (8/6/2021). Jumlah pasien dengan konfirmasi sembuh mencapai 45.616 orang.
Namun pandemi Covid-19 Bandung Raya merenggut 930 nyawa, baik yang positif terjangkit Covid-19 maupun dalam status probable atau belum dites Covid-19.
Saat ini tercatat ada 3.107 positif aktif yang masih dalam proses penanganan. Jumlah suspek dan kontak erat mencapai 3.484 kasus. Baik kasus positif aktif, suspek, maupun kontak erat tersebar di seluruh kecamatan yang ada di Bandung Raya.
Sejak beberapa hari terakhir, Kabupaten Bandung mengalami lonjakan kasus baru dalam jumlah signifikan. Jumlah kasus positif aktif di salah satu kawasan Bandung Raya ini menyalip jumlah kasus Kota Bandung.
Covid-19 Kabupaten Bandung
Total konfirmasi positif Covid-19 Kabupaten Bandung mencapai 15.236 kasus, sejak awal pandemi hingga data terakhir dimutakhirkan Selasa (8/6/2021). Kekesembuhan sebanyak 13.741 kasus, dan warga Kabupaten Bandung yang meninggal karena Covid-19 mencapai 260 orang.
Pasien positif aktif atau yang baru terjangkit di Kabupaten Bandung terus meningkat dalam seminggu terakhir yang kini berjumlah 1.235 orang. Belum lagi dengan kasus kontak reat dan suspek yang mencapai 690 orang.
Kasis Covid-19 tersebar di 31 kecamatan yang ada di Kabupaten Bandung, dengan kecamatan yang memiliki lebih dari 20 kasus terdiri dari Arjasari 19 kasus, Baleendah 48 kasus, Bojongsoang 122 kasus, Cangkuang 34 kasus, Cilengkrang 27 kasus;
Cileunyi 66 kasus, Cimenyan 38 kasus, Ciparay 97 kasus, Dayeuhkolot 53 kasus, Ciparay 97 kasus, Katapang 51 kasus, Kutawaringin 79 kasus, Pacet 34 kasus, Pameungpeuk 195 kasus, Paseh 38 kasus, Rancaekek 78 kasus, Solokan Jeruk 34 kasus, Soreang 116 kasus, Majalaya 21 kasus.
Baca Juga: Pasien Covid-19 Gejala Berat di IGD RSHS Mencapai 90 Persen
Pandemi Covid-19 Bandung Raya: 2.948 Orang Positif Aktif, Temuan Klaster Keluarga di ASN Gedung Sate
Covid-19 Kota Bandung
Meski jumlah kasusnya berada di bawah Kabupaten Bandung, Covid-19 Kota Bandung
bukan berarti menurun. Kasus harian masih terus terjadi, dengan jumlah total terkonfirmasi positif Covid-19 Kota Bandung mencapai 20.211 orang. Dari jumlah tersebut, pasien sembuh sebanyak 19.002 orang.
Pasien meninggal di Kota Bandung mencapai 358 orang. Sedangkan kasus positif aktifnya 851 kasus, dengan kasus suspek dan kontak erat yang masih dalam proses pemantauan sebanyak 2.218 orang.
Kasus Covid-19 tersebar di 30 kecamatan yang ada di Kota Bandung, dengan 10 kecamatan tertinggi meliputi Ujung Berung 66 kasus, Batununggal 62 kasus, Panyileukan 61 kasus, Arcamanik 60 kasus, Antapani 59 kasus, Buahbatu 58 kasus, Cibiru 53 kasus, Rancasari 46 kasus, Mandalajati 43 kasus, Bandung Kidul 42 kasus.
Sebanyak 10 kelurahan di Kota Bandung dengan jumlah konfirmasi aktif tertinggi terdiri dari Sekejati 31 kasus, Cipadung 30 kasus, Cigending 30 kasus, Cisaranten Kulon 29 kasus, Gumuruh 28 kasus, Cipadung Kulon 27 kasus, Antapani Kidul 26 kasus, Cipadung Kidul 24 kasus, Cipamokolan 23 kasus, Antapani Wetan 21 kasus.
Covid-19 Kabupaten Bandung Barat
Wilayah lainnya yang masuk kawasan Bandung Raya adalah Kabupaten Bandung Barat, dengan total konfirmasi sebanyak 7.996 orang, kasus sembuh 7.271 orang, dan kematian sebanyak 107 orang dan meninggal dalam status probable 47 orang.
Kasus positif aktif di Kabupaten Bandung Barat sebanyak 618 orang; jumlah suspek dan kontak erat yang masih dalam perawatan atau karantina mencapai 178 orang. Semuanya tersebar di 16 kecamatan yang ada.
Namun pusat data Covid-19 Kabupaten Bandung Barat tidak melakukan pemutakhiran data sebaran kasus Covid-19 per kecamatan ataupun per kelurahan.
Zona Merah Lembang
Lembang menjadi satu kecamatan yang masuk zona merah dengan ditemukannya klaster penularan Covid-19 di Desa Cibogo, Kabupaten Bandung Barat. Selasa (8/6/2021), petugas kesehatan mengambil sampel nasofaring pada warga yang mengikuti tes massal di di kantor Desa Cibogo.
Hasilnya, terdapat 72 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Warga positif tanpa gejala disarankan menjalankan isolasi di rumah masing-masing, karena rumah sakit di Bandung mulai penuh.
Jumlah tersebut kemungkinan bertambah karena tak semua penduduk desa mau datang ke tempat tes Covid-19 dengan beragam alasan. Di antara warga yang terkonfirmasi positif, terdapat anak-anak usai bayi sampai usia 12 tahun-an.
Klaster Cibogo bermula dari kumpulan dan silaturahmi masyarakat saat libur lebaran. Penularan Covid-19 di klaster Cibogo diperparah karena rendahnya penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yaitu 3M.
Covid-19 Kota Cimahi
Covid-19 Kota Cimahi dengan total konfirmasi mencapai 6.147 kasus, sebanyak 5.602 orang di antaranya sembuh, namun terdapat 142 kasus meninggal dan kasus meninggal dalam status proable 16 orang.
Jumlah kasus konfirmasi aktif di Kota Cimahi mencapai 403 kasus, dengan kasus suspek dan kontak erat sebanyak 398 kasus. Sama halnya dengan Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi juga tidak melakukan pemutakhiran data sebaran kasus Covid-19 per kecamatan ataupun per kelurahan.