• Kampus
  • Seleksi Beasiswa Mitra Sekolah Unpar telah Dibuka

Seleksi Beasiswa Mitra Sekolah Unpar telah Dibuka

Seleksi tanpa tes Beasiswa Mitra Sekolah Unpar ini dibuka hingga 2 November 2021.

Mahasiswa Unpar. (Dok. Unpar)

Penulis Iman Herdiana22 September 2021


BandungBergerak.idUniversitas Katolik Parahyangan (Unpar) menawarkan beasiswa pada siswa berprestasi dan memiliki motivasi tinggi untuk melanjutkan kuliah. Program ini dibuka sekaligus bersamaan dengan dimulainya seleksi penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023 jalur kemitraan sekolah Unpar.

Seleksi tanpa tes Beasiswa Mitra Sekolah Unpar ini dibuka hingga 2 November 2021, sebagaimana disampaikan dalam acara Pengesahan Kerja Sama Kemitraan Pendidikan antara Unpar dengan 57 SMA se-Indonesia, pada Kamis (16/9/2021) lalu.

Dalam penerimaan mahasiswa baru dan Beasiswa Mitra Sekolah Unpar, ada tiga jenis beasiswa yang nantinya ditawarkan. Yakni, beasiswa 100 persen, 75 persen, dan 25 persen biaya awal masuk kuliah. Adapun komponen biaya kuliah terdiri dari biaya awal, biaya SKS (Satuan Kredit Semester), dan sumbangan solidaritas. Dengan syarat nilai rapor memenuhi ketentuan yang berlaku dan siswa/i tersebut memiliki motivasi tinggi untuk melanjutkan studi di Unpar.

Peserta seleksi wajib menyerahkan berkas persyaratan yang terdiri dari:

Formulir data diri yang sudah diisi

Fotokopi rapor SMA kelas X dan XI yang telah dilegalisir oleh kepala sekolah

Sertifikasi prestasi perlombaan akademik dan non-akademik (apabila ada)

Fotokopi akte kelahiran sebanyak 1 lembar

Bagi peserta yang memilih Program Studi (Prodi) Teknik Kimia dan Teknik Elektro, wajib melampirkan Surat Keterangan Tidak

Buta Warna dari Dokter Spesialis Mata.

Wajib ada rekomendasi sekolah

Baca Juga: Lebih dari 2.000 Orang Lolos Beasiswa Pendidikan Indonesia, Berikut ini Alur Pencairannya
Selain Beasiswa BNI, Itenas Bandung Menyediakan Beragam Beasiswa untuk Mahasiswanya
Daftar Kampus di Jawa Barat Tujuan Beasiswa LPDP Reguler 2021
Mengenal 5 Beasiswa di Kampus Unpar
Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa Jabar Future Leaders Scholarship

Selain seleksi Beasiswa Mitra Sekolah Unpar, Unpar juga menawarkan kerja sama pengembangan dan pelaksanaan dalam bidang pengajaran, penelitian, pengabdian, sosial, dan sumber daya manusia (SDM). Sejauh ini, ada 57 sekolah yang masuk jejaring kemitraan Unpa. Kerja sama ini diharapkan terus bersinergi demi kepentingan pendidikan sekaligus mempermudah akses bagi siswa/siswi di sekolah mitra dalam mengakses pendidikan tinggi di Unpar.

Sementara kerja sama dalam bidang pengajaran, penelitian, pengabdian, sosial, dan sumber daya manusia (SDM), di antaranya pelatihan dan pembekalan guru, pendampingan siswa, dukungan guru yang akan menempuh studi lanjut di UNPAR, dan pengembangan kerja sama lain yang memperkuat kedua institusi.

Rektor Unpar Mangadar Situmorang berharap kerja sama yang telah terjalin antara sekolah dan Unpar dapat dikembangkan dan ditindaklanjuti pada periode-periode yang akan datang dalam rangka menjamin keberlanjutan pendidikan anak-anak didik sejak pendidikan dasar, menengah atas, sampai dengan pendidikan tinggi.

“Unpar menyadari betul bahwa Unpar punya potensi, punya talenta, punya kapasitas yang cukup besar dengan sejarah yang cukup panjang sebagai salah satu perguruan tinggi swasta tertua di Indonesia sejak 1955. Juga dengan reputasi akademik yang sangat baik. Peluang, potensi, talenta yang ada di Unpar ini ingin kami sampaikan juga kepada anak didik,” ujar Mangadar Situmorang, dikutip dari laman resmi Unpar, Rabu (22/9/2021).

Disebutkan, Unpar telah menganggarkan sejumlah dana bagi mereka yang berprestasi tapi memiliki keterbatasan dana dalam bentuk beasiswa untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Tiap tahunnya Unpar mengalokasikan beasiswa sebesar Rp 12 miliar dalam mendukung keterbukaan akses pendidikan.

Kepala Kantor Pemasaran dan Admisi (KPA) Unpar Stefanus Edy Panca menambahkan, Unpar membuka peluang bersama sekolah mitra terkait berbagai project demi kepentingan bersama. Tentunya dalam kerangka membangun hubungan baik antara sekolah dan Unpar dalam konteks pendidikan menengah dan tinggi.

Editor: Redaksi

COMMENTS

//