• Kampus
  • Unpad Memberangkatkan 13 Mahasiswa untuk Mengikuti Program Magang ke Jepang

Unpad Memberangkatkan 13 Mahasiswa untuk Mengikuti Program Magang ke Jepang

Program magang ke Jepang Unpad ini gelombang ke-3. Sudah ada sekitar 60 mahasiswa yang telah dan akan diberangkatkan ke Jepang.

Universitas Padjadjaran (Unpad), Jalan Dipatiukur, Bandung, Juli 2022. Unpad merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di Bandung. (Foto: Choirul Nurahman/BandungBergerak.id)

Penulis Iman Herdiana21 Maret 2023


BandungBergerak.idSebanyak 13 mahasiswa Program Studi Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Padjadjaran (Unpad) akan melaksanakan program magang ke Jepang pada Maret-Oktober 2023. Para mahasiswa tersebut dilepas secara resmi di Ruang Rapat Pleno Gedung Dekanat FPIK Unpad, Jatinangor, Jumat (17/3/2023).

Dekan FPIK Unpad Yudi Nurul Ihsan, berharap melalui program magang ke Jepang ini dapat memperlihatkan kepada dunia bahwa bangsa Indonesia juga memiliki insan yang bertalenta dan etos kerja yang tinggi. Program ini bekerja sama dengan beberapa perusahaan di Jepang.

Yudi berpesan agar para mahasiswa peserta magang senantiasa menjaga nama baik diri sendiri, almamater, serta nama baik Indonesia. “Bahwa ketika adik-adik mahasiswa ada di negeri orang, di pundak adik-adik mahasiswa bukan pribadi kalian masing-masing dan bukan Unpad saja, tetapi membawa nama negara Indonesia,” ujar Yudi, dikutip dari laman Unpad, Selasa (21/3/2023).

Yudi juga menjelaskan bahwa program magang ke Jepang periode Maret-Oktober 2023 ini merupakan gelombang ke-3. Saat ini terhitung kurang lebih ada sekitar 60 mahasiswa yang sudah dan akan diberangkatkan ke Jepang untuk mengikuti program magang.

“Jadi ini batch ke-3, yang pertama itu ada sekitar 20 mahasiswa, batch ke-2 23 mahasiswa. Batch ke-3 dibagi 2 sebetulnya, sekitar 19 mahasiswa. Yang akan berangkat pada hari Minggu besok 13 mahasiswa, 6 mahasiswa lagi masih menunggu visa,” jelas Yudi.

Baca Juga: Perempuan di Seni Reak
Dampak Penggusuran Sawah dalam Pertunjukan Seni Ciganitri Kiwari
Klab Zine Seasons 2 Episode 4: Urgensi Literasi dan Problematika Suporter Sepak Bola

Sementara itu, Direktur Kemahasiswaan dan Hubungan Alumni Boy Yoseph Cahya Sunan Sakti Syah Alam berpesan kepada para mahasiswa untuk senantiasa mengikuti semua aturan dan prosedur yang ada di perusahaan serta menghormati budaya yang ada di sana. “Pertama, harus tepat waktu. Disiplin itu sangat penting,” kata Boy.

Tidak hanya itu, Boy juga menganjurkan kepada para mahasiswa untuk mempelajari teknologi dan inovasi-inovasi terbaru yang ada di Jepang, sehingga bisa mengembangkan inovasi tersebut ketika sudah kembali ke Indonesia.

“Anda pelajari teknologi terbaru, inovasi-inovasi terbaru, untuk disampaikan ke pada teman-teman di sini. Banyak hal-hal kecil yang inovatif dan bisa dikembangkan di sini,” jelas Boy.

Boy berharap mahasiswa dapat kembali ke Indonesia tepat waktu sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. “Pesan selanjutnya, setelah Anda menikmati di sana, jangan lupa pulang,” ujar Boy.

Pelepasan program magang ke Jepang ini juga dihadiri Direktur Pendidikan dan Internasionalisasi Mohamad Fahmi, serta sejumlah pimpinan di lingkungan FPIK.

Editor: Redaksi

COMMENTS

//