• Berita
  • PILBUP BANDUNG BARAT 2024: Laga Para Artis di Panggung Pilkada

PILBUP BANDUNG BARAT 2024: Laga Para Artis di Panggung Pilkada

Pilbup Bandung Barat 2024 dimeriahkan laga para artis yang mencari keberuntungan di panggung politik. Mereka kudu paham bahwa Bandung Barat merupakan wilayah besar.

Pengumuman calon bupati dan wakil bupati Pilbup Bandung Barat 2024. (Sumber Foto: KPU Kabupaten Bandung Barat)

Penulis Muhammad Akmal Firmansyah23 September 2024


BandungBergerak.id - Pemilihan Bupati (Pilbup) Kabupaten Bandung Barat 2024 diikuti lima pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati. Mereka terdiri dari Didik Agus Triwiyono dan Gilang Dirga diusung oleh Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS); Sundaya dan AA Maulana menjadi satu-satunya pasangan independen.

Calon berikutnya; Ritchie Ismail atau Jeje Govinda dan Asep Ismail diusung oleh PAN dan Partai Gerinda; Edi Rusyandi dan Ujang Asari diusung oleh Partai Golkar, PKB, dan PPP; dan terakhir pasangan Hengky Kurniawan dan Ade Sudrajat diusung PDI Perjuangan, Partai NasDem, Partai Perindo, dan Partai Buruh.

Mereka akan berusaha menarik perhatian 1.616.203 jiwa pemilih yang tersebar di 16 kecamatan Kabupaten Bandung Barat. Ketua KPU Bandung Barat Ripqi Ahmad Sulaeman mengatakan saat ini pihaknya sedang melakukan proses verifikasi.

“(Hasilnya) nanti akan disampaikan setelah selesai verifikasi semuanya,” kata Ripqi, melalui pesan singkat, Kamis, 12 September 2024.

Perang Selebritis di Panggung Politik Bandung Barat

Dari nama-nama calon di Pilbup Bandung Barat 2024, setidaknya ada tiga nama selebritis yang biasa tampil di layar kaca, yaitu presenter dan komedian Gilang Dirga yang menjadi pasangan Didik Agus Triwiyono.

Ada juga pemain drum band Govinda dan adik ipar Raffi Ahmad, Jeje Govinda, yang berpasangan dengan Asep Ismail. Berikutnya petahana Hengky Kurniawan yang memiliki latar belakang artis. Ia kembali maju setelah mendapatkan rekomendasi dari DPW PDIP Jawa Barat untuk maju kembali di Pilkada Bandung Barat.

Pakar Komunikasi Politik Unpad Kunto Adi Wibowo mengatakan, saat ini artis masih sering digunakan sebagai vote getter atau pendulang suara. Meski demikian, di beberapa daerah pencalonan artis diukur berdasarkan kemampuan dan kapasitasnya. Di sisi lain, Kunto menilai saat ini komunikasi politik para calon maupun dari latar belakang artis masih minim, termasuk bagaimana mereka membicarakan gagasan dan program.

Sementara itu, pengamat politik dari Unjani Cimahi Arlan Siddha memandang pertarungan para artis di Bandung Barat merupakan magnet dari semua lapisan untuk ikut bertarung dalam pilkada ini. Mereka yang mampu mengetahui kondisi Bandung Barat secara langsung.

Arlan menuturkan, Bandung Barat memiliki wilayah yang sangat luas, membutuhkan pemimpin yang berani membuat kebijakan inovatif dan bersinergi dengan birokrat dalam menjalankan pembangunan. Meski demikian, ia mewanti-wanti pada siapa saja yang nanti akhirnya terpilih memimpin Bandung Barat untuk tidak bermain api hingga terjerat kasus korupsi.

“Kemampuan khusus kepala daerah bisa membaca situasi dan terbit administrasi. Tidak terjebak dalam kasus korupsi yang sama, harus bisa memilih berkomitmen tidak akan lagi masuk pada jurang korupsi,” kata Arlan, saat dihubungi BandungBergerak, Selasa, 10 September 2024.

Baca Juga: PILBUP BANDUNG 2024: Sama-sama Mengandalkan Popularitas Artis
PILGUB JABAR 2024: KPU Merilis Tahapan dan Jadwal Pilkada, Ribuan Anggota PPK dan PPS Dilantik
PILGUB JABAR 2024: Partai-partai Medioker Bersatu di Jawa Barat, Akankah Mereka Bertaji?

Tantangan Petahana Hengky Kurniawan

Hengky Kurniawan merupakan petahana yang kembali berkontestasi di Pilbup Bandung Barat 2024. Mantan Wakil Bupati Bandung Barat ini sempat menggantikan Aa Umbara menjadi Bupati Bandung Barat. Ia mendapatkan rekomendasi dari PDIP untuk bertarung di Pilbup Bandung Barat 2024.

Jauh sebelum pendaftaraan, Hengki mengikuti Pemilihan Legislatif (Pileg) di Dapil 2 Jabar. Sayangnya, Hengki tidak bisa melenggang ke Senayan, ia hanya mendapatkan 48.438 raihan suara di Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat. Ia kalah jauh dengan artis lain yang diusung PDIP, Denny Cagur yang mengantongi 58.043 suara.

Arlan menilai, di Pilbup Bandung Barat 2024 Hengky Kurniawan memiliki tantangan berat untuk mengembalikan kepercayaan publik Bandung Barat setelah ia kalah di Pemilu Legislatif lalu.

“Hengki sudah memiliki track record dalam memimpin Bandung Barat, pembelajar ke depan kalau pak Hengki kepilih ia harus menyelesaikan persoalan yang ada, harus berani mengambil langkah-langkah yang inovatif,” jelas Arlan.

Kali ini suami Sonya Fatmala itu berpasangan dengan Ade Sudrajat. Pasangan ini mendapatkan dukungan dari Partai Buruh Bandung Barat. Koordinator Koalisi 5 Serikat Pekerja Bandung Barat Dede Rahmat menuturkan, dukungan diberikan kepada Hengki karena ia dinilai memiliki visi dan misi untuk kesejahteraan para pekerja.

“Ada beberapa calon yang pernah ketemu dengan kita dan hanya pasangan Hengki dan Ade yang siap untuk deklarasi menandatangani pakta integritas baik itu dengan serikat pekerja ataupun dengan partai buruh,” jelas Dede, saat dihubungi Selasa 10 September 2024.

*Kawan-kawan yang baik silakan membaca tulisan lain Muhammad Akmal Firmansyah atau artikel-artikel tentang Politik

Editor: Iman Herdiana

COMMENTS

//