• Berita
  • Pandemi Covid-19 Bandung Raya: Kasus Kematian di Kota Bandung Bertambah 7 Orang dalam Sepekan

Pandemi Covid-19 Bandung Raya: Kasus Kematian di Kota Bandung Bertambah 7 Orang dalam Sepekan

Penambahan kasus meninggal karena Covid-19 terjadi di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung. Sementara Kabupaten Bandung Barat tidak melakukan pemutakhiran data.

Petugas tanpa APD memakamkan jenazah bayi berumur 21 hari yang meninggal dengan hasil tes positif Covid-19 di pemakaman khusus Covid-19 Cikadut, Bandung, Jawa Barat, Rabu (16/2/2022). (Foto: Prima Mulia/BandungBergerak.id)

Penulis Iman Herdiana21 Februari 2022


BandungBergerak.idJumlah kasus Covid-19 Bandung Raya masih diwarnai dengan meningkatnya jumlah kasus baru. Kasus kematian juga bertambah, khususnya di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung.

Meningkatnya jumlah kasus Covid-19 perlu dibarengi dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan, sehingga jumlah kasus baru tidak semakin membesar, dan tingkat keterisian rumah sakit bisa ditekan. Sebab semakin tinggi lonjakan pasien rumah sakit makan semakin sulitnya pengendalian wabah yang kini memasuki tahun ketiga.   

Covid-19 Kota Bandung

Pusat data Covid-19 Kota Bandung termutakhir Minggu (20/02/2022) memperlihatkan jumlah kasus positif aktif sebanyak 9.638 orang. Jumlah ini bertambah 5.809 kasus dibandingkan data sepekan sepekan lalu yang baru mencapai 3.829 orang.

Kasus Covid-19 Kota Bandung tersebar di 30 kecamatan yang ada. Masing-masing kecamatan memiliki kasus di atas 100 orang. Terdapat 10 kecamatan dengan jumlah kasus konfirmasi aktif tertinggi, yaitu Antapani 568 kasus, Sukajadi 561 kasus,Coblong 493 kasus, Kiaracondong 464 kasus, Buahbatu 457 kasus, Arcamanik 439 kasus, Cibeunying Kidul 380 kasus, Lengkong 380 kasus, Regol 377 kasus, Rancasari 371 kasus.

Total jumlah kasus positif Covid-19 Kota Bandung sebanyak 58.082 orang, sejak awal pagebluk hingga hari ini. Dari jumlah itu, 47.008 pasien sembuh, dan 1.436 orang meninggal. Kasus meninggal ini hasil penambahan 7 orang dalam sepekan terakhir.

Covid-19 Kabupaten Bandung

Hingga Minggu 20 Februari 2022, pusat data Covid-19 Kabupaten Bandung mencatat 4.654 kasus aktif. Total kasus positif Covid-19 Kabupaten Bandung sejak pagebluksebanyak 39.567, dari jumlah tersebut pasien sembuh sebanyak
34.294 orang, dan meninggal dunia 619 atau bertambah empat orang dibandingkan data sepekan sebelumnya. Kasus positif aktif tersebar 31 kecamatan yang ada di Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Hari Bahasa Ibu Internasional sebagai Momentum untuk Kembali Mencintai Bahasa Sunda
Pandemi Covid-19 Bandung Raya: Keterisian Tempat Tidur Rumah Sakit di atas 50 Persen
Berburu Minyak Goreng

Covid-19 Kabupaten Bandung Barat

Kabupaten Bandung Barat tidak menyajikan data terbaru. Pusat data Covid-19 Kabupaten Bandung Barat pada Senin (21/2/2022) tidak bisa diakses. Terakhir aktif, pusat Covid-19 Kabupaten Bandung Barat menyajikan data Kamis (10/2/2022) yang mencatat jumlah kasus aktif sebanyak 373 orang.

Jumlah total kasus Covid-19 Kabupaten Bandung Barat sebanyak 19.606 orang. Sebanyak 18.966 orang di antaranya sembuh. Sementara kasus meninggal dunia karena Covid-19 sebanyak 267 orang dan meninggal karena probable 55 orang.

Kabupaten Bandung Barat terdiri dari 16 kecamatan yang ada. Namun kabupaten ini tidak melakukan pemutakhiran peta sebaran Covid-19 per kecamatan. Jumlah kecamatan di kabupaten ini ada 16 kecamatan.

Covid-19 Kota Cimahi

Pusat data Covid-19 Kota Cimahi termutakhir, 19 Februari 2022 jumlah kasus konfirmasi aktif Covid-19 sebanyak 722 orang. Sementara jumlah suspek dan kontak erat lebih dari 30 orang.

Total kasus positif sejak awal pagebluk hingga data terkini sebanyak 13.873 orang. Sebanyak 12.913 di antarnya sembuh. Kasus meninggal 238 orang, dan meninggal karena probable 35 orang.

Kota Cimahi terdiri dari 3 kecamatan daan 15 kelurahan. Seluruh wilayah di Cimahi memiliki kasus positif aktif.

Editor: Redaksi

COMMENTS

//