Harmoni Sunda dan Islam dalam Puisi Isra Miraj
Sebagai media pendidikan, puisi pupujian yang berisi berbagai nasihat dan pelajaran agama yang disampaikan dengan dinyanyikan itu umumnya dihafalkan di luar kepala.
Ibn Ghifarie
Pegiat kajian agama dan media di Institute for Religion and Future Analysis (IRFANI) Bandung.
1 Maret 2022
BandungBergerak.id - Bila memasuki bulan Rajab di Babakan Dangdeur Pasirbiru, sebelum dimulai pengajian majelis talim ibu-ibu, pengajian mingguan di Masjid Ar Rahman, Al Amanah, Nurul Iman, maka selalu terdengar pupujian, nazaman (di Sunda biasa disebut nadoman) "Sasih Rajab" sebagai ungkapan kerinduan (kecintaan) umatnya terhadap Rasulullah Saw.
Dalam KBBI online, nazam adalah puisi yang berasal dari Parsi, terdiri atas dua belas larik, berima dua-dua atau empat-empat. Nazam juga berarti karangan. Berikut ini contohnya:
Syahru Rojabilmu 'Adom
Usyriua Nabiyyulkirom
Isrouhu Laeladholaam
Linaeli Nap'in liluman
1) Sasih Rajab penting pisan
Ditikel-tikel ganjaran
Kedah alap kasempatan
Sangkan janten kauntungan
2) Ibadah hari puasa
Urang kedah sing tiasa
Tong diantep sia-sia
Yuswa memang teu karasa
3) Malah jalma moal dahga (dahaga)
Hirupna di alam jaga
Upami amal puasa
Sasih Rajab nu berharga
4) Malah Isro Kangjeng Nabi
Sasih Rajah tos terjadi
Angkatna di waktos wengi
Ngandung hikmah nu utami
5) Ti Masjid harom ngawitan
Ka Masjid aqsa nungtungan
Eta Isro saur Our'an
Teu percaya kupur temen
6) Tunggang Buroq anu hebat
Diaping ku Malaikat
Tarikna saperti kilat
Tiap lungsur Nabi Solat
7) Nuju Isro Nabi jarah
Supaos kenging berekah
Sapalihna ka Toyyibah
Ka Madyan 'Inda Syajaroh
8) Rupi-rupi nu rek nyobi
Dina perjalanan Nabi
Nini-nini aki-aki
Istri anggoan teu buni
9) Sadayana gegeroan
Ka Nabi menta dagoan
Sangkan Nabi hanteu jalan
10) Seueur pisan picontoeun
Ka Nabi ditinggalikeun
Dina waktos di-lsro-keun
Kanggo umat pieunteungeun
Mj'raju Nabiyyulkirom
Lfusri Tibaa Qul'adiim
Tusyieru Kullun Bi'alim
11) Mi'raj Nabi anu Mulya
Ka sapuluh tingkat tea
Isarah ku peristiwa
Ka Nabi nu bakal nyata
12) Jalma nu teu percayaeun
Ka Nabina di Mi'rajkeun
Hukum pasek ditetepkeun
Saur Ulama nyaurkeun
13) Ari Mi'raj teh nyaeta
Naek Nabi anu Mulya
Ka tujuh langit nu nyata
Ka Sidroh Musytawa Arsya
14) Tiap tingkat katingali
Yakin buktina ka Nabi
Ti taun Hijrah ka hiji
Dugi taun wafat Nabi
15) Di tingkat kahiji pisan
Pendak sareng Nabi Adam
Diusir ku iblis La'an
Ka dunya ti alam Janan
16) Eta peristiwa akur
Sareng taun hiji nyalur
Nabi diusir ku kufur
Ti Mekah ka lembur batur
17) Matak Nabi mah teu kaget
Menghadap peristiwa hebat
Sabab tos terang alamat
Dina cara mingpin umat
18) Buah Mi'raj teh netepan
Lima waktu teu nyalahan
Tetep ayeuna berjalan
Kawitna limapuluhan
19) Tapi ganjaran teu orot
Sabab Allah luas rahmat
Sakali midamel salat
Kenging sapuluh hasanat
20) Jumlah lima, limapuluh
Tah kitu Gusti ngadawuh
Pek damelan da teu ripuh
Bilih disiksa mah, aduh
Baca Juga: Sepak Bola Tanpa Iming-iming Juara
Jurnal Bunyi (6): Menatap Tubuh Isola Menari
Persib Melawan SV Austria Salzburg, Kalah di Jakarta, Imbang di Bandung
Puisi Pupujian
Di buku Puisi Pupujian dalam Bahasa Sunda dijelaskan pupujian ialah puisi yang berisi puja-puji, doa, nasihat, dan peiajaran yang berjiwakan agama Islam. Puisi pupujian ini biasa diucapkan dengan berlagu.
Menurut Kamus Basa Sunda yang disusun oieh R. Satjadibrata (1954) pupujian berasai dari kata puji, muji yang berarti mengucapkan kata-kata kebaikan (kelebihan). Puji berasal dari bahasa Sanskerta, dari akar kata puj yang dalam bahasa Inggris berarti honor (penghormatan, hormat).
Pupujian dalam bahasa Sunda kadang-kadang disebut juga nadoman, artinya untaian kata-kata yang terikat baris dan bait. Kadang-kadang pula istilah pupujian dibedakan dari istilah nazaman.
Istilah pupujian diterapkan untuk puisi yang berisi puja-puji kepada Tuhan. Sedangkan nazaman diterapkan pada puisi yang berisi ajaran keagamaan, biasanya jumlah baitnya lebih banyak.
Puisi pupujian dipergunakan untuk mempengaruhi pikiran, perasaan, dan tingkah laku manusia, di samping dipergunakan pula untuk menyampaikan berbagai ajaran agama.
Sebagai media pendidikan, puisi pupujian yang berisi berbagai nasihat dan pelajaran agama yang disampaikan dengan dinyanyikan itu umumnya dihafalkan di luar kepala.
Dengan hafalnya dan seringnya mengucapkan serta mendengarkan pupujian, diharapkan anak-anak didik, para santri, serta masyarakat umum tergugah dan mempunyai keinginan untuk mengikuti nasihat serta ajaran agama yang dikumandangkan melalui puisi pupujian itu.
Beberapa informan pun mengatakan bahwa pupujian berfungsi sebagai alat pendidikan agama, adab, dan susila kemasyafakatan. Puisi pupujian dipergunakan untuk mempermudah cara menyampaikan pendidikan. Dengan cara dinazamkan (dinyanyikan), pendidikan agama dan adab susila mudah diterima, terutama oleh anak-anak usia sekolah. Pupujian juga dipentaskan sebagai hiburan pada acara khusus keagamaan, seperti Rajaban, Mauludan, musabaqoh tilawatil Quran, imtihan. Bahkan di pondok pesantren Darul Amal, Karanggedang, Ciamis, pupujian dipergunakan juga untuk membangunkan santri-santri dari tidurnya.
Pada masa-masa sebelum perang, pupujian sering dikumandangkan, baik di pesantren dan madrasah maupun di mesjid, langgar, ataupun tempat-tempat pengajian lainnya. Pupujian dikumandangkan saat-saat menjelang salat subuh, magrib, dan isya, kadang-kadang sesudahnya. Di pesantren dan di madrasah pupujian juga dikumandangkan pada waktu pelajaran berlangsung, sedangkan di tempat-tempat pengajian lainnya pada saat menunggu waktu mengaji atau sesudahnya.
Pada masa sekarang penggunaan puisi pupujian sudah agak berkurang, baik di mesjid, pesantren-pesantren, maupun tempat pengajian lainnya. Di beberapa tempat pupujian masih dipergunakan, tetapi fungsinya sudah berubah, yaitu dari media pendidikan yang sangat penting menjadi kegiatan kesenian yang sewaktu-waktu saja dipergunakan, misalnya pada waktu memperingati maulud nabi, rajaban, musabaqoh tilawatil Quran, imtihan.
Di madrasah-madrasah kelihatannya puisi pupujian masih tetap berfungsi sebagai media pendidikan untuk mempermudah mengajarkan ajaran-ajaran agama atau adab susila yang sesuai dengan ajaran Islam.
Diduga berkurangnya penggunaan puisi pupujian itu disebabkan tingkat pendidikan dan pengetahuan agama masyarakat sekarang sudah jauh lebih tinggi daripada ajaran-ajaran agama yang dikumandangkan dalam puisi pupujian. Di samping itu, buku-buku tentang ajaran agama Islam sekarang telah banyak beredar dan mudah diperoleh.
Penyebab lainnya, mungkin karena pengaruh kebudayaan modern, masyarakat sekarang menganggap lagu dan ajaran-ajaran dalam puisi pupujian kurang sesuai dengan tuntutan zaman, terutama ajaran tentang adab dan sopan santun (Yus Rusyana, 1986:3, 13-14).
Nazaman Isra Miraj
Dalam liputan Nadoman Sunda Peringatan Isra Miraj: Sebuah Manuskrip dari Pesantren di Kabupaten Kuningan, diceritakan bahwa untuk memeringati Isra Miraj masyarakat Kuningan menggelar acara bertajuk ‘Nadoman Isra Miraj’.
Nazaman Isra Miraj merupakan salah-satu karya tulis dari Kiai Saeful Ulum, Ulama dari Kabupaten Kuningan, peninggalan masa lampau, naskah kuna (manuskrip).
Nazoman Isra Miraj yang ditulis kiai ini dengan aksara pegon dalam bahasa Sunda. Berisi ajaran Islam tentang peristiwa perjalanan (isra) Rasulullah Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa yang dilanjutkan perjalanannya menuju Sidratul Muntaha (miraj), ketika mendapatkan perintah salat wajib yang lima waktu.
Nazaman merupakan untaian kata yang terikat oleh padalisan (larik, baris) dan pada bait. Nazaman disusun dengan tujuan dilantunkan secara lisan dengan lagu. Tujuannya sebagai media dakwah yang efektif, agar memudahkan pembelajar dalam mengingat isi ajaran yang terdapat di dalamnya.
Melalui nazaman, ajaran Islam diajarkan dengan cara seni. Nada nyanyian terus diulang-ulang pada setiap kesempatan, sehingga dengan mudah dihafal.
“Puji Syukur ka Allah nu nga Isro’keun ka Nabi Muhammad sareng ngami’rajkeun” (Kami menyampaikan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT yang telah mengisrakan dan memirajkan kepada Muhammad SAW).
“Anu ngandung hikmat kanggo cocobi, ka manusa rek kupur atawa iman” (Yang mengandung hikmah dan cobaan, kepada manusia apakah akan kufur atau beriman).
“Rahmat sinareng salam mugi limpahkeun ka Gusti Rasul anu tos diisro’keun” (Kepada Baginda Nabi Muhammad SAW yang telah diisra’kan, Rahmat beserta salam semoga tetap dilimpahkan).
“Kitu deui ka Ali sa reng ka sohbi, umumna mah ka mu’minin ummat Nabi” (Begitu pula pada para keluarga dan para sahabatnya, umumnya kepada mu’minin ummat Nabi).
“Wa ba’du ma ka ieu hiji Nadoman apalkeuneun barudak lulumayanan” (Selanjutnya, ini adalah sebuah Nadoman untuk dihafalkan oleh anak-anak).
“Ari nu dimaksad nyéta badé medar riwayat Isra’ Mi’raj anu geus masyhur” (Dengan maksud akan membahas riwayat Isra’ Mi’raj yang telah terkenal).
“Dupi nami kitab pangapalannana, Kitab Dardir ngan henteu sapuratina” (Adapun nama kitab yang menjadi sumber, adalah Kitab Dardir tetapi tidak seluruhnya.
“Mugi-mugi baé aya mangpaatna ka sakur nu maca sareng ngupingkeunna.” (Semoga saja riwayat Isra’ Mi’raj ini ada manfaatnya, baik bagi pembaca maupun pendengar).
"Nambihan kaimanan jeung kacintaan ka Kangjeng Rosul anu jadi rahmatan.” (Untuk menambah iman dan rasa cinta kepada Baginda Rasul yang menjadi Rahmat bagi seluruh alam).
“Nganggo bahar rajaz dina domkeunnana mustaf’ilun genep balik dibacana.” (Dengan menggunakan bahar rajaj yang dilantunkannya mustaf’ilun enam kali dibacanya).
“Tah ayeuna hayu urang ngawitan, nyarioskeun Isra Miraj na panutan” (Nah marilah sekarang kita mulai menceritakan riwayat Isra’ Mi’rajnya yang membawa risalah).
“Tapi poma dina macana sarengan kubanget mahabbah sareng kaimanan” (Tapi membacanya harus dengan bersama-sama, mengingat penuh mahabbah serta keimanan).
“Kacarios hiji waktos Kangjeng Rasul caket Baétullah di Hijir Ismail” (Diceritakan suatu malam Baginda Rasul, sedang berada di dekat Baitullah di Hijir Ismail).
“Bari ébog dihapit dua pameget, nyaéta Hamzah jeung Ja’par anu geugeut” (Sambil tidur dan dihapit diantara dua orang lelaki, yaitu Hamzah dan Ja’far yang dikasihi dan yang mengasihi Baginda Rasulullah).
“Nuju kitu sumping M?laikat Jibril, sareng anu sanés sinareng Mika’il” (Ketika itu tiba-tiba datanglah Malaikat Jibril, bersama yang lainnya, beserta Mika’il).
“Maka, teras kangjeng Nabi dicarandak ka Sumur Zamzam maksad bade dibelék” (Selanjutnya mereka membawa Baginda Nabi, ke sumur zamzam dengan maksud akan dibelah dadanya).(Pikiran Rakyat, 11 Maret 2021).
Menurut Mutakin dari Pacasarjana Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung dalam tulisan "Naskah Tentang Isra’ Mi’raj dalam Bentuk Nadoman", melalui nazaman, ajaran Islam diajarkan dengan cara seni, melalui nada nyanyian terus diulang-ulang pada setiap kesempatan sehingga dengan mudah dihafal. Di pondok-pondok pesantren, kegiatan seperti ini umum dilakukan pada saat sebelum salat dan sebelum belajar mengaji, dengan lantunan yang lembut dan indah sehingga terekam cukup lama di dalam ingatan para santri atau yang mendengarkannya.
Bagi sebagian masyarakat pesantren di Kuningan, nazaman dipandang memiliki fungsi sosial-religius. Keberadaannya, secara sosial, dilestarikan turun-temurun, dari satu generasi ke generasi selanjutnya, meskipun kadar fungsi tersebut dapat meningkat atau pun menurun.
Di tengah berbagai media pembelajaran lainnya yang berkembang di Kuningan saat ini, penggunaan nazaman sebagai media dakwah masih banyak ditemukan. Nazaman Isra Miraj hingga saat ini masih dibacakan, utamanya pada acara peringatan Isra Miraj dan Maulid Nabi (mauludan).
Nazaman pupujian, termasuk nazaman Isra Miraj, diperkenalkan oleh para santri dari hasil belajar mereka di pondok pesantren baik di Kuningan maupun daerah-daerah sekitarnya, seperti Tasik Malaya, Garut dan daerah lainnya. Keterampilan mereka dalam bernazaman dikembangkan dan kemudian diajarkan kembali kepada para santri asuhannya (Jurnal Lektur Keagamaan, 11(1) 2013:223–236).
Dalam buku Sejarah Pesantren: Jejak, Penyebaran dan Jaringannya di Wilayah Priangan (1800-1945) dijelaskan Raden Adipati Arya Wiranatukusumah (Dalem Haji) menjadi Bupati Bandung, pernah mengadakan peringatan Isra Miraj di kompleks kabupaten.
Bupati ini sangat dihormati oleh penduduk tidak hanya karena ia berasal dari keturunan bupati Priangan sebelumnya, tetapi ia dikenal sebagai bupati yang memiliki perhatian terhadap kegiatan-kegiatan keagamaan.
Sekitar tanggal 21 Rajab, ia biasa berkeliling ke daerah-daerah, setiap malam peringatan. la juga suka mengadakan ceramah Isra Miraj, menurut catatannya sendiri dalam bahasa Sunda, di masjid. Pertemuan itu dimulai seperti peringatan Isra dan Miraj Iainnnya, yaitu sesudah salat isya dan berlangsung sampai tengah malam.
Peringatan ini biasanya diikuti oleh hajatan. Kaum pria dan wanita menghadiri pertemuan ini dalam jumlah yang sangat besar. Para pejabat dan pegawai masjid membawa istri mereka. Pada 27 Rajab diadakan peringatan Isra Miraj di masjid Kabupaten Bandung, yang dipimpin oleh bupati sendiri.
Sekelompok kecil hadirin kemudian pergi ke kabupaten untuk hajatan, tetapi hajatan yang sebenarnya diadakan di rumah penghulu kepala. Setelah mereka menghadiri hajatan di kabupaten banyak juga orang yang datang ke sini. Pada suatu malam sesudah 27 Rajab, bupati masih mengadakan pertemuan lagi di rumahnya untuk memperingati Isra Miraj bagi mereka yang lebih terpelajar.
Pada sebuah malam sekitar 27 Rajab, beberapa bupati yang Iain mempunyai kebiasaan mengadakan peringatan Isra-Miraj di kabupaten untuk kalangan terbatas. Peringatan untuk umum diadakan di masjid kabupaten dekat alun-alun, di bawah pimpinan penghulu kepala pribadi atau seorang ajengan. Pegawai pribumi, juga kadang-kadang bupatinya sendiri, menghadiri peringatan ini. Demikian pula kaum wanitanya.
Di Tasikmalaya, peringatan yang terbesar diadakan di rumah penghulu kepala yang dihadiri oleh 100 undangan, pria-wanita, pejabat, pegawai masjid dan Iain-Iainnnya. Kadang-kadang, bupati juga hadir bersama istrinya. Sebagian hajat merupakan hadiah dari bupati yang memerintah di Kabupaten tersebut (Dr. Ading Kusdiana, M. Ag, 2014:75-76).
Islam yang hadir di tatar Sunda ini telah memperkaya potensi kemanusiaan orang Sunda sendiri sebagaimana budaya Sunda, dengan caranya sendiri telah ikut andil dalam memperkaya peradaban Islam.
Bagi masyarakat Sunda Islam yang masih menjadikan kesundaannya sebagai identitas dan bagian integral dirinya. Islam dipandang sebagai lokus yang memberi ruang formal sebagai penyempurna dalam mewadahi pengalaman batin dan nilai-nilai kearifan lokal dan pengalaman batin masyarakat Sunda (Ahmad Gibson Albustomi, 2012;ix-x).
Dengan demikian, kehadiran pupujian, nazaman Isra Miraj ini menjadi bukti nyata atas harmonisasi budaya Sunda dengan Islam sebagai petanda identitas muslim Jawa Barat yang berpijak pada khazanah kearifan lokal.
Pasalnya, suatu bangsa yang besar itu tidak akan melupakan tradisi, budaya sendirinya. Justru kehadiran budaya suatu daerah (Sunda) ini menjadi pilar menyangga keberlangsungan Negara Indonesia tercinta ini. Semoga.