• Kampus
  • Syarat Daftar SMUP Unpad Jalur Prestasi dan Internasional

Syarat Daftar SMUP Unpad Jalur Prestasi dan Internasional

SMUP Sarjana Jalur Prestasi Unpad dibuka hingga 30 Juni, SMUP Jalur Internasional gelombang II dibuka hingga 17 Juni 2022.

Kampus Universitas Padjadjaran (Unpar), Bandung, Kamis (16/9/2021). Unpad merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di Bandung. (Foto: Miftahudin Mulfi/BandungBergerak.id)

Penulis Iman Herdiana6 Juni 2022


BandungBergerak.id - Universitas Padjadjaran (Unpad) membuka SMUP atau seleksi masuk untuk Program Sarjana untuk jalur prestasi dan jalur internasional. Pendaftaran SMUP Sarjana Jalur Prestasi dibuka hingga 30 Juni 2022, sedangkan SMUP Jalur Internasional gelombang II dibuka hingga 17 Juni 2022.

Ketua Panitia SMUP Unpad, Anas, menjelaskan SMUP Sarjana Jalur Prestasi terbuka bagi lulusan SMA/MA/SMK dengan tahun kelulusan 2022 yang memiliki prestasi di bidang sains, olahraga, seni, maupun keagamaan.

Unpad telah menetapkan kriteria jalur prestasi pada SMUP tahun ini. Pertama, peserta minimal meraih juara III pada kompetisi yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), baik di bidang olahraga, seni, budaya, sains, maupun kompetisi lainnya.

Contohnya, olimpiade sains tingkat provinsi, nasional, dan internasional; festival/lomba seni siswa tingkat provinsi dan nasional; olimpiade penelitian siswa; Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI); Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI); National Schools Debating Championship (NSDC); dan Kompetisi Olahraga Siswa Nasional.

Kriteria selanjutnya, yaitu peserta minimal meraih juara I di bidang seni dan olahraga yang diselenggarakan tingkat provinsi dan/atau minimal juara III dalam kejuaraan tingkat nasional maupun internasional. Kegiatan yang diikuti merupakan kegiatan resmi yang diselenggarakan pemerintah daerah, pemerintah pusat, ataupun lembaga resmi dan bereputasi.

“Jika memiliki prestasi dengan kriteria itu, silakan segera mendaftar,” kata Anas, dikutip dari laman resmi Unpad, Senin (6/6/2022).

Jalur Prestasi SMUP Unpad juga terbuka bagi penghafal kitab suci maupun prestasi keagamaan lainnya. Penilaian dari jalur prestasi menggunakan data prestasi akademik serta data prestasi yang dilampirkan. Untuk prestasi akademik menggunakan basis UTBK-SBMPTN dan nilai rapor dari semester 1 – 5.

Karena itu, calon peserta SMUP Sarjana Jalur Prestasi wajib telah mengikuti UTBK-SBMPTN 2022. Lebih lanjut Anas memaparkan, pembukaan SMUP Sarjana Jalur Prestasi bertujuan untuk melakukan orientasi terkait minat dan bakat mahasiswa. Mahasiswa yang diterima di jalur prestasi akan terus dilakukan pembinaan sesuai dengan prestasi dan minat yang digeluti.

“Pembinaan ini diharapkan bisa mengangkat nama Unpad di level nasional maupun internasionalnya. Kami dukung kegiatan prestasi mereka maupun kegiatan akademiknya,” kata Anas.

Nantinya, mahasiswa yang berhasil diterima wajib untuk membuat surat pernyataan kesanggupan untuk aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) maupun kegiatan kemahasiswaan lainnya. Informasi persyaratan dan pendaftaran SMUP Jalur Prestasi dapat dilihat di laman SMUP Unpad.

Anas mengingatkan peserta untuk menaati berbagai persyaratan yang ditetapkan. Salah satunya mengunggah dokumen asli. “Dokumen asli akan menjadi materi seleksi kami, jadi jangan unggah dokumen fotokopi,” kata Anas.

Baca Juga: Sukarno dan Bandung sebagai Kota Pemuda
Rancaekek Berimajinasi, Mengusir Sampah dengan Karya Seni
Tarian Satwa Liar di Kota yang Kian Ingar

SMUP Jalur Internasional

Program Sarjana Jalur Internasional (International Undergarduate Program/IUP) Unpad merupakan program bagi mahasiswa Indonesia maupun asing dengan kurikulum pembelajaran yang sesuai standar internasional. Perkuliahan pada program ini menggunakan bahasa pengantar bahasa Inggris.

Pada tahun ini, kata Anas, Unpad membuka enam program studi Sarjana untuk SMUP Jalur Internasional. Enam prodi tersebut, yaitu: Akuntansi, Manajemen, Ilmu Ekonomi, Kedokteran Gigi, Ilmu Kelautan, dan Farmasi. Enam prodi tersebut telah memiliki kerja sama dengan perguruan tinggi internasional. Selain itu, kurikulum pembelajaran juga telah disesuaikan dengan kurikulum di perguruan tinggi mitra.

“Nanti program di IUP ada beberapa waktu di mana mahasiswa akan belajar di luar negeri,” kata Anas.

Metode seleksi utama pada SMUP Sarjana Jalur Internasional menekankan pada nilai rapor dan kemampuan bahasa Inggris. Kemampuan tersebut dibuktikan dengan sertifikat TOEFL yang dikeluarkan lembaga resmi penyelenggara tes kemampuan bahasa Inggris.

Seleksi juga menggunakan hasil tes potensi akademik (TPA) dan nilai rapor. Informasi lebih lanjut mengenai SMUP Sarjana Jalur Mandiri dapat dilihat pada laman berikut.

Editor: Redaksi

COMMENTS

//