MAHASISWA BERSUARA: Habis Wattpad Terbitlah Alternate Universe (AU)
Akankah Alternate Universe (AU) di Twitter menggeser popularitas Wattpad sebagi ruang cerita dan sastra digital?
Talitha Islamey
Mahasiswa Sastra Indonesia Universitas Padjadjaran (Unpad)
9 Juli 2023
BandungBergerak.id - Perkembangan sastra yang begitu pesat berpengaruh langsung terhadap eksistensi budaya. Sastra atau budaya sama-sama menjadikan manusia sebagai objek maupun subjeknya. Sastra dan budaya menjadi dua komponen yang tidak bisa terpisahkan.
Sastra populer di Indonesia sudah berkembang dari tahun 1930-an hingga kini. Pada masa itu, keberadaan sastra populer berkembang lagi dengan tema, karakter tokoh, dan konflik yang lebih beragam. Penyampaian bahasanya juga ringan, khas gaya bahasa anak remaja sebab pada masa ini juga telah berkembang adanya chiclit dan teenlit. Dalam perkembangan berikutnya, kini muncul fanfiction yang begitu digemari oleh sebagian masyarakat.
Fanfiction atau fiksi penggemar merupakan sebutan untuk karya-karya yang dibuat penggemar yang berhubungan dengan cerita tokoh fiksi atau latar dari sebuah karya asli. Penulisan karya fiksi penggemar jarang diberi kuasa oleh pemilik karya asli, pembuat, atau penerbit. Fanfiction dapat kita temukan di platform digital seperti Wattpad, dan yang baru-baru ini digemari oleh kalangan remaja adalah Twitter.
Wattpad merupakan platform yang di dalamnya menyediakan buku digital yang memungkinkan para penulis pemula dapat menerbitkan karya mereka sendiri. Sejak tahun 2010, para penulis cerita fiksi tidak lagi mengumpulkan ceritanya ke penerbit secara konvensional. Mereka bisa menulis ceritanya dan dapat diterbitkan dalam platform digital ini.
Tidak hanya memfasilitasi penulis untuk menulis karyanya, Wattpad juga memfasilitasi pembaca agar dapat membaca karya-karya dari penulis kesukaannya. Selang beberapa tahun kemudian, muncul tren baru mengenai penggunaan media sosial Twitter sebagai tempat para penulis mempublikasikan karyanya melalui Alternate Universe (AU).
Alternate Universe
Alternate Universe adalah genre sastra yang mengubah sebuah hal menjadi dimensi berbeda dari yang seharusnya. Atau cerita fiksi tanpa mengaitkan kehidupan asli wajah pemeran yang digunakan. Di Twitter, AU ini dapat disajikan dalam bentuk utas dengan jumlah ratusan twit (long AU), beberapa twit (few tweets AU) atau hanya satu twit saja (one tweet AU). Isi Alternate Universe diaplikasi berlogo burung ini sedikit unik, yaitu lampiran tangkapan layar berisi fake chat atau pesan palsu antara dua tokoh utama sebagai alat satu-satunya pembangun karakter dalam cerita. Keunikan inilah yang membuat AU lebih diminati oleh kalangan remaja.
Biasanya, AU ditulis dalam bentuk thread atau utas yang berisi teks dan kumpulan gambar. Diawali dengan judul AU, nama penulis, kemudian penulis mencantumkan pernyataan bahwa ia tidak terlibat langsung dan tidak bertanggung jawab atas tulisannya. Pengenalan tokoh dan karakter biasanya dilengkapi dengan foto idol sebagai referensi penggambaran visual tokohnya.
Popularitas Alternate Universe kian hari kian meroket. Alternate Universe telah menarik perhatian warganet dari tahun 2020, dan semakin populer hingga kini. Bahkan, kini twit Alternate Universe hampir tiap hari menghiasi Twitter yang ditulis oleh ribuan warganet kreatif dan banyak didominasi oleh fiksi penggemar idol Korea. Beberapa idol Korea yang dijadikan sebagai face claim atau visualisasi adalah member dari BTS, NCT 127, NCT Dream, Treasure, Stray Kids, dan lain sebagainya.
Dengan adanya ribuat twit AU yang tersedia dalam Twitter membuat pembaca dan penggemar lebih mudah untuk menemukan karya yang disukainya. Banyaknya genre dan plot yang disajikan tidak akan menjadi hal yang mengejutkan jika membaca Alternate Universe di Twitter menjadi hiburan baru bagi remaja masa kini untuk melepas penat di kala dunia yang terus berputar.
Baca Juga: MAHASISWA BERSUARA: Sedikit Menguliti Fakta di Balik Pendidikan Indonesia
MAHASISWA BERSUARA: Mungkinkah Kecerdasan Buatan akan Menggantikan Peran Akuntan?
MAHASISWA BERSUARA: Mencari Hukuman Setimpal untuk Koruptor
Sebelumnya, Wattpad
Sebelum Alternate Universe digemari oleh warganet, fanfiction yang hadir dalam aplikasi Wattpad sering kali menarik perhatian pembaca. Aplikasi gratis ini dinilai sebagai tempat yang pas untuk penulis dan pembaca untuk menulis dan menikmati sebuah karya. Namun, tampaknya kini Wattpad kurang diminati oleh warganet karena beberapa hal, di antaranya:
Cerita yang dibahas tidak berbobot, selalu tentang tokoh utama laki-laki atau perempuan yang nakal dan urakan, gadis polos, cowok berandalan, tawuran, ketua geng, mafia, psikopat, pernikahan dini. Pemeran utama selalu digambarkan sebagai sososk berkuasa, seperti CEO terkaya se-Indonesia, Asia, dan seterusnya;
Alur atau jalan cerita yang dianggap monoton, klise, seperti kisah murid baru yang cantik yang langsung disukai oleh mayoritas murid laki-laki. Kemudian ketua geng atau kelompok di sekolah yang bertabiat dingin dan asal mengklaim murid polos sebagai pacarnya.
Wattpad juga banyak iklan yang mengganggu pembaca. Lalu ada pembatasan jumlah buku yang bisa dibaca secara luring (offline/tanpa menggunakan jaringan internet). Wattpad yang awalnya sebagai aplikasi buku digital gratis akhirnya membuat pembaca kecewa dengan adanya peraturan-peraturan baru.
Karena berbagai hal itulah yang membuat warganet beralih untuk membaca cerita fiksi yang disajikan dalam platform Twitter. Alternative Universe menghadirkan beberapa cerita yang lebih fresh dan unik. Judul dan covernya dianggap menarik dan membuat penasaran para pembaca. Alur cerita merupakan bagian yang sering kali disorot oleh para pembaca, karena alur yang digunakan dalam AU terinspirasi dari kejadian yang tidak jauh dari kehidupan sehari-hari.
Beberapa tweet AU yang menonjol dan menjadi favorit pembaca telah diterbitkan menjadi novel oleh beberapa penerbit yang ada di Indonesia. Hal ini menujukan bahwa popularitas AU di platform Twitter dinilai sebagai penggeser popularitas Wattpad yang kini jarang sekali menerbitkan novel.